Logo PT. Yung Shin Pharmaceutical Indonesia | Sumber Foto:Syarif Ahmad
AGRONET - ‘Mencegah lebih baik dari mengobati’ itulah kiasan yang sering disebut guna menjaga kesehatan. Tidak hanya berlaku pada manusia, hewan pun perlu dijaga kesehatannya. Peluang inilah yang ditangkap oleh PT. Yun Shin Pharmacetuical Indonesia (YSP) dalam mengembangkan obat hewan berkualitas.
Importir produk-produk obat dari Taiwan berdiri sejak tahun 2004 sebagai subsider YSPSAH. Berselang satu tahun, izin perdagangan besar farmasi diperolehnya. Dengan perjalanan yang cukup panjang, tahun 2012 YSP mendapat izin distributor obat hewan (veterinari dan aquatic).
Penelitian dan inovasi terus YSP lakukan untuk mempertahankan kualitas dan memenuhi kebutuhan pelanggan. Technical sales YPI, Supriyantini menyebutkan, “YSP selalu memfasilitasi kebutuhan pelanggan. Jika pelanggan butuh pendampingan dalam pengaplikasian obat, kami siap mendampingi.”
Riri begitu ia kerap disapa, hanya lah satu dari sekian banyak tim marketing YSP yang tersebar di Pulau Jawa dan Sumatra. Sultrim, enflosin, coscat, supersan, electrolite, aseptic, conquer, grantlife, evamisole, rican, canbisu, yucomy, dan amoxycilin, adalah produk-produk yang dipasarkan YSP. “Sekitar Jakarta paling banyak dipesan amoxycilin (amox-50) untuk penanganan kasus pernafasan pada ayam, seperti CRD,” kata Riri.
Unggul dalam kualitas menjadi alasan pelanggan loyal pada produk YSP. Pelanggan YSP menyatakan, “Masalah harga relatif.” Kalau dihitung perkilo berat akan mahal, tetapi kalau sudah hitung dosis dan lihat kualitas YSP terbaik, tambahnya. Senada dengan pernyataan tersebut, freelance obat hewan, Rusmanto, juga mengakui produk yang dikeluarkan YSP berkualitas. “YSP memiliki bahan baku obat tersendiri, sehingga kualitas produk terjaga,” jelas Rusmanto.
Kualitas adalah prinsip utama yang tidak dapat dikompromikan. Dengan menjaga kualiatas YSP terus berusaha menjadi perusahaan obat hewan pilihan masyarakat. Berselogan ‘Mitra Solusi Kesehatan Hewan Anda’, YSP memberikan solusi dalam menjaga kesehatan ternak dengan mengedepankan kualitas. (269)
Jumat, 21 Maret 2025
Kamis, 27 Februari 2025
Senin, 13 Januari 2025
Senin, 30 Desember 2024
Minggu, 22 September 2024
Minggu, 22 September 2024
Kamis, 11 Januari 2024
Sabtu, 22 Februari 2025
Selasa, 18 Februari 2025
Senin, 17 Februari 2025