Waspada Bercak Ungu Pada Tanaman Bawang Merah

Minggu, 26 Pebruari 2023, 20:52 WIB

Hasil pertanaman bawang merah di food estate Humbahas Sumut. | Sumber Foto:Humas Ditjen Hortikultura

AGRONET -- Bercak ungu, atau biasa disebut dengan istilah trotol, telah meniadi salah satu penvakit utama pada tanaman bawang merah. Penyakit yang dipicu oleh infeksi jamur Alternaria porri itu sangat mudah menyerang pada musim hujan seperti saat ini. Jika tidak diantisipasi sejak dini, resiko gagal panen akan mengancam.

Gejala awal serangan dimulai pada daun tua berupa munculnya bercak berwarna putih vang akan meluas dan menghasilkan cekungan berwarna keunguan.
Cekungan tersebut biasanya berbentuk elips dengan tepi berwarna kuning pucat hingga kecoklatan yang bisa meluas ke atas atau ke bawah. Lebih lanjut, serangan jamur tersebut bisa menyebabkan bagian ujung daun mengering dan patah.

Tanaman bawang merah yang terserang bercak ungu pada masa pertumbuhan bisa menimbulkan kerugian hingga 100% (gagal panen).

Untuk memberikan perlindungan optimal penyemprotan fungisida Azoxa Plus 560SC yang berbahan aktif azoksistrobin dan klorotalonil terbukti sangat efektif untuk mencegah sekaligus mengendalikan serangan penyakit bercak ungu pada bawang merah.

Sumber : 
Bisi International

BERITA TERKAIT